Macam-Macam Tes Ajaib, di Sini Tempatnya!

Jumat, 14 November 2014

Bahaya Funny app!! Aplikasi TOP 5 Friend di Facebook


Assalamualaikum..

Setelah manusia mengenal sosial media, kita seakan jadi buta akan realita kehidupan manusia sebenarnya. Salah satunya yaitu timbulnya keinginan untuk mengetahui ketertarikan orang lain terhadap diri kita. :)

Contoh yang paling dasar: Kita jadi ingin foto kita dilike banyak orang; ingin status kita dikomentari banyak orang; bahkan ingin tahu orang yang tertarik dan sering ngepoin (stalking) kita. 

Untuk contoh yang terakhir. AWAS!!! BAHAYA!!! Nampaknya kita perlu lebih berhati-hati. :f

Lewat alasan tadi, akan banyak dari kita yang tertipu oleh ulah aplikasi dari para hacker jail. Salah satunya Funny App di Facebook. Aplikasi untuk mengetahui TOP 5 Friend di Facebook.

 
Tampilan Funny app di Facebook
Tampilan Funny app di Facebook

Aplikasi ini berbahaya karena cara kerjanya yang --menurut saya-- tidak etis. :c Bisa diketahui pada awal saat kita mendaftar Funny App ini.

 
Bahaya funny app top 5 friend aplikasi facebook
Kejanggalan pendaftaran Funny app. Kita disesatkan dengan tampilan Facebook asli dengan link yang dialihkan.

Kita diberikan tampilan Facebook yang dialihkan ke alamat link lain. Orang yang tidak cermat pasti bisa tertipu karena tampilannya sangat mirip --bahkan seperti facebook asli--. Kemudian memasukkan alamat email dan passwordnya kesana. Padahal itu kan bukan Facebook. :# Tampilan alamat link tersebut hanya pancingan agar kita memasukkan id kita kesana. Alhasil, secara tak sadar id kita sudah disedot oleh orang lain. 

Ane nggak masukin id ane kesitu. Emailnya ane tulis: wegah!!! dan passwordnya ane tulis: fukyu!!!!! Kemudian dialihkan lagi ke halaman iklan (biasanya iklan permainan). Setelah itu selesai. See? Sampai sekarang terbukti, ane nggak dapet pembaharuan dari funny app karena ane nggak memasukkan id ane yg benar.

Jadi sekarang bisa kita simpulkan. Cara kerja Funny app adalah dengan mengetahui id kita, kemudian log in dan mengupdate status kita dengan algoritma tertentu. Pantesan kok ada yang keliatan aneh saat teman-teman ane menandai ane di status Funny app mereka. Perhatikan deh, selalu ada tanda sunting disana. :c


Karena itulah, cara mudah menghilangkan Funny App di Facebook adalah dengan cara mengganti atau memperbarui Password kita. ;)

Kalau masih gagal, hapus setiap aplikasi dan hapus setiap chat terakhir di Facebook kita. :$


 
Funny App
Masak update status bisa sunting seketika :f



So, berhati-hatilah dalam meng-klik link dan memasukkan id kita ke sembarang website. :y Bisa jadi itu hanya akal-akalan hacker jail untuk mengetahui id kita untuk tujuan terselubung mereka. :t



0 komentar:

sealkazzsoftware.blogspot.com resepkuekeringku.com